Rayakan Hari Anak Nasional 2024, LRT Jabodebek Gelar Serangkaian Kegiatan Kreatif & Edukatif

jpnn.com, JAKARTA - LRT Jabodebek menggelar acara seru bertajuk Color & Cookies Fun di Stasiun LRT Jabodebek Cawang untuk memperingati Hari Anak Nasional 2024.
Acara ini dihadiri oleh ratusan anak-anak yang antusias mengikuti berbagai lomba dan kegiatan menarik.
Anak-anak diajak untuk belajar tentang LRT Jabodebek melalui kegiatan edukatif yang menyenangkan.
Selain itu, mereka juga dapat menyalurkan kreativitas melalui lomba mewarnai, menghias cookies, dan fashion show mini.
Suasana makin meriah dengan penampilan sulap dari Pak Tarno yang menghibur dan dongeng dari Kak Dimas yang inspiratif.
Manager PR LRT Jabodebek, Mahendro Trang Bawono mengungkapkan kegiatan ini merupakan bentuk komitmen KAI untuk terus mendekatkan LRT Jabodebek kepada masyarakat, khususnya generasi muda dan anak-anak.
“Kami sangat senang dapat merayakan Hari Anak Nasional bersama anak-anak Indonesia. KAI khususnya LRT Jabodebek melalui program Edutrain, telah berhasil menjangkau lebih dari 5.000 anak-anak sejak Januari lalu. Ini menunjukkan antusiasme yang tinggi dari anak-anak terhadap transportasi modern dan berkelanjutan," ungkap Mahendro.
Edutrain adalah sebuah program edukasi yang dirancang khusus untuk memperkenalkan transportasi massal, khususnya kereta api ringan atau Light Rail Transit (LRT), kepada anak-anak.
LRT Jabodebek tidak hanya menjadi moda transportasi yang efisien, tetapi juga sarana edukasi yang menyenangkan.
- Kehadiran LRT Jabodebek Turut Tingkatkan Aspek Sosial & Perekonomian Indonesia
- Stasiun LRT Jabodebek Dilengkapi Pos Kesehatan Bagi Penumpang
- Tembus 100 Ribu Penumpang, LRT Jabodebek Tambah 18 Perjalanan saat Peak Hour
- Kinerja 2024 Moncer, LRT Jabodebek Siap Tingkatkan Pelayanan
- Jaga Keandalan Operasional, LRT Jabodebek Rutin Lakukan Perawatan Persinyalan
- Jaga Kenyamanan Penumpang, LRT Jabodebek Lakukan Perawatan Jalur Secara Rutin