Rayakan Hari Kemerdekaan di Panti Jompo, Susan Sameh Suapi Orang Lanjut Usia
jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Aktris Susan Sameh merayakan hari kemerdekaan Indonesia bersama orang lanjut usia di salah satu panti jompo, Jakarta Selatan.
Perempuan berusia 25 tahun itu mengikuti kegiatan sosial yang digelar oleh Organisasi Cakra Abhipraya Responsif.
Susan antusias bercengkerama dengan nenek dan kakek yang tinggal di panti jompo itu.
"Ini pertama kali ikut ke panti jompo karena dua tahun lalu full syuting," kata Susan saat ditemui di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (17/8).
Susan menyatakan kegiatan ini menjadi pengobat kerinduannya pada sang nenek yang meninggal karena Covid-19 beberapa waktu.
Bintang serial Wedding Agreement itu menyuapi para orang tua lanjut usia yang tinggal di panti jompo tersebut.
"Rasa kangen aku, rasa sayang aku, bisa aku bagikan," ujarnya.
Tak hanya berbagi di panti jompo, Susan Sameh juga mengikuti sederet rangkaian acara lain.
Merayakan hari kemerdekaan Indonesia di panti jompo, Susan Sameh menyuapi orang lanjut usia
- Jumat Berkah, Lihat Tali Asih Anggota Kepolisian dengan Penghuni Panti Jompo
- Mensos Gus Ipul dan Lantip Indonesia Bahas Upaya Ciptakan Lansia Aktif dan Mandiri
- Kemendagri Ungkap 3 Tantangan Kelompok Usia Produktif saat Memasuki Masa Lansia
- HUT ke-79 RI, Econique Gelar Pesta Rakyat Merdeka di Gunung Puntang
- Meriahkan HUT RI, AKBP Fahrian Lepas Ratusan Peserta Safety Riding Merah Putih
- Memaknai Hari Kemerdekaan, Menpora Dito Ariotedjo Mengingat Jasa Para Pahlawan