Rayakan Hari Pangan Sedunia, Mentan SYL: Pertanian Harus Siap Hadapi Perubahan Iklim
Hal itu membuktikan bahwa upaya yang dilakukan Kementan dalam tiga tahun terakhir ini, telah menunjukkan ketangguhan sektor pertanian.
"Kunci keberhasilan tindak lanjut HPS ini, pertama ialah koordinasi pengawasan yang sistematis yang dikawal dengan disiplin. Kedua, HPS bukan seremonial, bukan proyek tetapi edukasi tentang program terukur, cara, dan tatakelola hulu-hilir pertanian,” beber dia.
Adapun Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat selama 2020, sektor pertanian menunjukkan kinerja yang mengembirakan. Pada Triwulan II 2020 PDB sektor pertanian tumbuh 16,24 persen q to q.
Begitu juga pada triwulan III dan IV, PDB Pertanian tumbuh masing-masing 2,15 persen dan 2,59 persen year on year dan mampu menjadi penyelamat memburuknya resesi ekonomi nasional.
Demikian juga memasuki TW II 2021, PDB sektor pertanian masih konsisten tumbuh positif sebesar 12,93 persen (q to q).
Hal yang sama terjadi pada ekspor produk pertanian, menunjukkan kinerja yang menggembirakan.
Selama Januari-Desember 2020 nilai ekspor produk pertanian mencapai Rp 451,8 triliun dan meningkat 15,79 persen dibandingkan periode sama 2019 sebesar Rp 390,2 triliun.
Peningkatan ekspor berlanjut memasuki periode Januari-September 2021, ekspor pertanian mencapai Rp 450 triliun dan tumbuh 45,36 persen dibandingkan periode yang sama pada 2020, yang nilai ekspornya mencapai Rp 309,58 triliun. (cuy/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Kementan merayakan Hari Pangan Sedunia (HPS) di Cirebon, Jawa Barat. Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL) minta dunia pertanian siap dengan tantangan perubahan iklim.
Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Elfany Kurniawan
- Dukung Ketahanan Pangan, Kementan Bagikan Ribuan Benih Buah di CFD Bekasi
- UID Sukses Gelar Forum Merajut Masa Depan Indonesia
- Waka MPR Ajak Komunitas Peduli Lingkungan Kolaborasi Atasi Perubahan Iklim
- Kementan Terbitkan Kebijakan Perlindungan Lahan Pertanian Demi Swasembada Pangan
- Wamentan Sudaryono Optimistis Jambi Bisa Perkuat Ketahanan Pangan Nasional
- Pemerintah Resmi Setop Impor di 2025, Ini Alasannya