Rayakan HUT ke-55, Golkar Beri Penghargaan kepada Jusuf Kalla

jpnn.com, JAKARTA - Partai Golkar berencana memberikan penghargaan Award of the Highest Distinction kepada mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK). Penghargaan itu akan diberikan saat malam puncak perayaan HUT ke-55 partai pada awal November mendatang.
“Sebagai kader partai, dengan posisi sebagai wapres dalam dua periode kepemimpinan yang berbeda, beliau berhasil memberikan sumbangan yang extraordinary kepada Bangsa Indonesia,” ungkap Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto di kediaman JK.
Airlangga datang ke rumah JK untuk mengundang langsung mantan ketua umum Golkar itu ke acara perayaan HUT partai. Turut hadir Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Menpora Zainuddin Amali dan Wakil Ketua DPR RI Aziz Syamsudin.
Selain mengundang JK dalam puncak acara HUT Golkar, pertemuan malam itu juga menjadi ajang diskusi kader-kader Partai Golkar yang kini berada di kabinet dan badan legislatif.
Pasalnya, ada tantangan besar yang diberikan Presiden Joko Widodo kepada Partai Golkar.
“Golkar akan mengawal Pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin meraih kemajuan ekonomi yang mensejahterakan rakyat,” ungkap Airlangga. (dil/jpnn)
Partai Golkar berencana memberikan penghargaan Award of the Highest Distinction kepada mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK).
Redaktur & Reporter : Adil
- JK Puji Peran Prof Deby Vinski dalam Membawa Harum RI ke Panggung Kedokteran Dunia
- Sarmuji: Golkar Pastikan Hadir Jika Pemerintah Ajak Diskusi Soal RUU Perampasan Aset
- Sinyal Jokowi Gabung PSI Makin Kuat, Golkar: Pasti Ada Hitungan Politik
- Prabowo Minta Struktur Komisaris BUMN Dirampingkan, Diisi Profesional
- Hadiri Buka Puasa Bersama PM Kamboja, Ketum PP AMPG Sampaikan Salam dari Presiden Prabowo & Ketum Golkar Bahlil
- SOKSI Golkar Masih Mendua, Ada Rekomendasi agar Bahlil Bekukan Kubu Ali Wongso Sinaga