Rayakan HUT ke-67, PT PP Raih 6 Piagam Penghargaan dari MURI

jpnn.com, JAKARTA - PT PP (Persero) Tbk genap berusia ke-67 Tahun pada hari ini, Rabu (26/8). Dengan mengusung tema Harmony in Collaboration, perseroan tetap optimistis dalam menghadapi situasi saat ini serta selalu mengedepankan kolaborasi dan harmonisasi dengan seluruh pemangku kepentingan.
Kali ini perseroan menyelenggarakan acara puncak peringatan HUT Ke-67 tahun secara virtual dan hanya jajaran direksi dan komisaris yang hadir di kantor.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono turut hadir dalam memeriahkan puncak acara HUT Perseroan ke-67 Tahun.
“Di hari jadi PT PP yang menginjak usia ke-67 tahun, perseroan yakin bisa tetap menjadi perusahaan kontraktor dan investasi terkemuka di Indonesia serta dapat mengembangkan sayapnya di kawasan Asia Tenggara. PT PP juga selalu berusaha menjadi terdepan dalam perkembangan teknologi informasi dan melahirkan inovasi-inovasi dalam menjalankan bisnis perusahaannya," ujar Direktur Utama PT PP Novel Arsyad.
"Dengan dukungan SDM unggul yang dimiliki, PT PP senantiasa mengembangkan strategi korporasi untuk meningkatkan daya saing dan kapasitas keuangan perusahaan," imbuhnya.
Selain perayaan acara puncak yang berlangsung pada hari ini, sebelumnya perseroan telah melaksanakan beberapa kegiatan perusahaan sebagai rangkaian acara HUT ke-67 tahun.
Adapun kegiatan yang telah diselenggarakan oleh Perseroan, antara lain: pembagian paket sembako kepada warga sekitar lingkungan perusahaan, donor darah, PP Idol, CEO Talks, webinar, e-sport, dsb.
Bertepatan dengan perayaan puncak HUT, perseroan juga menerima enam penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).
PT PP hari ini genap berusia 67 tahun dan yang paling istimewa adalah mendapatkan 6 piagam penghargaan dari MURI.
- Indonesia Re Terus Bukukan Pertumbuhan Premi dan Laba
- Cerita Ibu Srikandi TASPEN untuk Anak Indonesia Rayakan HUT ke-62
- 1.440 UMKM di Sultra Terima KUR Rp182,4 M dari Bank Mandiri
- Di Webinar NARBO, Perum Jasa Tirta II Tegaskan Peran Strategis di Tingkat Asia
- TASPEN Rayakan 62 Tahun Penuh Kepedulian, Beri Bantuan Kursi Roda ke Peserta Pensiun
- Bimbingan Manasik Haji BSI dan Kemenag Pecahkan Rekor MURI