Rayakan HUT ke-76 RI, Meikarta Menggelar Promo Spesial
jpnn.com, JAKARTA - PT Mahkota Sentosa Utama (Meikarta) merayakan HUT keempatnya sekaligus kemerdekaan ke-76 Indonesia dengan aksi sosial.
Meikarta memberikan donasi kepada para tenaga kesehatan di Puskesmas Cibatu, Jawa Barat.
Selain itu, Meikarta juga menggelar serangkaian acara virtual dan meluncurkan promo Cashback Merdeka.
“Kita harus mengenang jasa-jasa pahlawan kemerdekaan dengan cara terus mengisi kemerdekaan dengan ikut berpartisipasi membangun bangsa,” kata Presiden Direktur Meikarta Reza J Chatab, Selasa (17/8).
Dia menambahkan, Meikarta akan terus berusaha menyediakan produk berkualitas bagi masyarakat.
Chief Marketing Officer Meikarta Lilies Surjono mengatakan, pandemi virus corona memaksa pihaknya menggelar perayaan HUT ke-76 Indonesia secara virtual.
Meskipun demikian, pihaknya tetap bersyukur karena bisa memberikan donasi kepada para nakes di Puskesmas Cibatu.
“Mereka sudah memberikan jiwa dan raganya untuk merawat pasien-pasien terinfeksi virus corona di sekitar kita,” kata Lilies.
PT Mahkota Sentosa Utama (Meikarta) merayakan HUT keempatnya sekaligus kemerdekaan ke-76 Indonesia dengan aksi sosial.
- RS Hasan Sadikin Berusia 101 Tahun, Menkes Budi Titip 3 Pesan Penting Ini
- Seleksi CPNS 2024: Kejaksaan Buka Lowongan 389 Tenaga Kesehatan, Buruan Daftar!
- Aparat Evakuasi Nakes dan Guru Pascainsiden Pembunuhan Pilot Selandia Baru oleh KKB
- Rekrutmen CASN 2024 di Batang, Formasi untuk PPPK Guru Terbanyak Nih
- Soal Temuan Fasyankes di Indonesia Timur Banyak yang Mangkrak, Ini Saran Lestari Moerdijat
- Siemens Healthineers dan Hermina Berkolaborasi Kembangkan Pelayanan Kesehatan