Rayakan Maulid Nabi, PDIP Gelar Khitanan Khas Budaya Betawi
jpnn.com, JAKARTA - DPP PDI Perjuangan (PDIP) menggelar khitanan massal dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, sekaligus menyambut Hari Sumpah Pemuda.
Uniknya, khitanan massal ini menampilkan budaya Betawi, dengan diiringi arak-arakan delman.
Sebanyak tujuh delman berangkat dari Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat.
Pada masing-masing delman, ada empat orang anak yang ikut khitanan berada di atasnya.
Pernak-pernik memenuhi masing-masing delman.
Setiap delman berjalan dalam arak-arakan menuju kantor pusat PDIP di Jalan Diponegoro.
Ketua Bidang Pemuda dan Olahraga DPP PDIP Eriko Sotarduga memimpin rombongan tersebut.
Ketua DPD PDIP DKI Jakarta Adi Wijaya mendampingi Eriko. Ketua DPC PDIP Jakarta Pusat Wa Ode Herlina yang mengurusi teknis pelaksanaan acara juga ikut.
Pelaksanaan acara khitanan massal memadukan tradisi agama dan budaya lokal tersebut sengaja dilakukan sesuai amanat dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
- Deddy Komisi II: Ketika Presiden Jadi Jurkam, Kita Hilang Harapan Pemilu Jurdil
- Deddy PDIP Sebut Presiden Prabowo Wajib Cuti sebelum Mempromosikan Ahmad Luthfi
- Kebahagiaan Deddy Melihat Pidato Prabowo soal Pilkada Cuma Bertahan 3 Hari, Kok Bisa?
- Prabowo Dukung Luthfi-Yasin, Chico PDIP: Semoga Tak Berbentuk Penyalahgunaan Kekuasaan
- Andreas PDIP Sedih Lihat Martabat Presiden Prabowo Seakan Direndahkan Jokowi
- Kelimpahan Prabowo Effect, ASR-Hugua Punya Elektabilitas Tertinggi di Pilkada Sultra