Rayakan Tahun Baru, Jangan Gunakan Perhiasan Mencolok!

Rayakan Tahun Baru, Jangan Gunakan Perhiasan Mencolok!
Para warga Jakarta mulai berdatangan di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, Selasa (31/12). Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Polda Metro Jaya akan menurunkan 6.500 personil untuk pengamanan malam tahun baru di wilayah Polda Metro. Namun, khusus perayaan Jakarta Night Festival (JNF) 2013, Polda Metro akan mengerahkan 2.500 personil.

"6.500 personil untuk pengamanan malam tahun baru dan tahun baru. Untuk di JNF ada 2.500 personil," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwanto saat dihubungi, Selasa (31/12).

Rikwanto menjelaskan, 2.500 personil yang ditempatkan di perayaan JNF akan mengantisipasi kerawanan dalam acara itu. "Personil ada yang berpakaian dinas dan ada yang berpakaian preman," ujarnya.

Rikwanto mengatakan, dalam melakukan pengamanan, personil kepolisian akan menyasar senjata tajam, narkoba, minuman keras, petasan, dan copet.

Tak lupa, pihak Kepolisian juga memberikan imbauan kepada masyarakat yang akan merayakan pergantian tahun. "Kepada masyarakat agar waspada terhadap barang-barang pribadi dan jangan gunakan perhiasan yang mencolok," kata Rikwanto. (gil/jpnn)

JAKARTA - Polda Metro Jaya akan menurunkan 6.500 personil untuk pengamanan malam tahun baru di wilayah Polda Metro. Namun, khusus perayaan Jakarta


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News