Rayap dan Parasit Incar Kursi Ketum Demokrat
Rabu, 01 Februari 2012 – 07:40 WIB
Sementara, saat ditanya, apa saja agenda rapat DPP Partai Demokrat yang dipimpin Anas Urbaningrum, Benny menyebut, salah satunya membahas soal banyaknya rayap dan parasit yang menggerogoti Partai Demokrat. "Kita akan membahas makin banyaknya rayap baik dan parasit baik yang berasal dari dalam partai maupun rayap kiriman," ujarnya tanpa menjelaskan siapa yang dimaksud rayap dan parasit dari dalam dan luar partainya itu.
Di tempat terpisah, Wakil Ketua Fraksi Demokrat, Sutan Bhatoegana mensinyalir ada kelompok ikan KOI (maksudnya, kelompok orang-orang yang menebar isu negatif) di internal Demokrat. Kelompok ikan KOI tersebut, ingin memakan Anas dan punya target lain untuk menghabisi Partai Demokrat.
"Ikan KOI ini kerjanya goyang sana goyang sini, kalau Anas Urbaningrum sabar, tabah, malah jadi asyik goyangan itu,’’ kata Sutan juga tanpa mau mengatakan terus terang kelompok mana yang dia maksud ikan KOI tersebut.
Menurut Batoeghana, kelompok KOI ini tidak mendapat dukungan dari SBY. Tapi selalu saja berupaya untuk memakan Anas dan target lainnya. "Nggak ada yang beri makan karena mereka sudah punya makanan masing-masing. Sekarang Anas, tinggal memilah dan memilih,’’ katanya.
JAKARTA-Berbagai isu yang menyeret nama Anas Urbaningrum dimanfaatkan oleh sejumlah pihak untuk melengserkan Anas dari kursi ketua umum Partai Demokrat.
BERITA TERKAIT
- Ketua PDIP Jateng Bambang Pacul: Cuaca Sedang Tidak Baik-Baik Saja di Kami
- Pilkada Siak 2024: Afni Z Berpidato, Massa Pendukung Bersorak-sorai
- Tim Pemenangan Ridwan Kamil - Suswono Klaim Pilgub Jakarta 2024 Bakal 2 Putaran
- Bentrok Antar-Massa Pendukung Paslon, 40 Rumah Dibakar , 94 Orang Terkena Panah
- Persaingan Ketat, Pilkada DKI Jakarta Berpeluang Dua Putaran
- Pilgub Jakarta 2024, Mas Pram – Bang Doel Menang Versi Quick Count, Taki R Parapat Bersyukur