Rayen Pono Hingga Kunto Aji Meriahkan Bergandeng Bersama Semesta
Dia mengaku panggung ini merupakan pertanda kembalinya dia ke Industri Musik Indonesia.
"Malam ini jadi penting buat saya karena bersama semesta record label, saat ini album saya akan rilis tahun ini," ujar Rayen Pono di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Senin.
Konser Bergandeng Bersama Semesta pun terus berlanjut semarak dengan kehadiran Gangga serta Kunto Aji.
Bergandeng Bersama Semesta digagas oleh Semesta Recorda bekerjasama dengan Gen FM dan Mustang FM.
Perwakilan Gen FM dan Mustang FM, Ndit Naratama mengatakan konser ini sudah lama ingin digelar.
"Semoga harapannya ini cuma awal dari sebuah langkah yang besar ke depannya, ada Bergandengan Bersama Semesta selanjutnya lagi," ujar Naratama dalam konferensi pers.
Rian D'Masiv, pendiri Semesta Records mengakui konser malam ini merupakan bagian dari mimpinya.
"Benar sih, memang mimpi gue dari dulu adalah pengin bikin festival musik. Ya, kami mulai satu-satu. Semoga ini jadi langkah kecil untuk menuju satu festival yang lebih besar lagi nantinya," ucap Rian. (mcr7/jpnn)
Semesta Records menggelar konser bertajuk Bergandeng Bersama Semesta di Bengkel Space, SCBD, Jakarta Selatan pada Senin (27/6) malam.
Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Firda Junita
- Ini Alasan D'MASIV Selalu Terima Tawaran Tampil di Malam Tahun Baru
- D'MASIV Hibur Malam Tahun Baru di Le Meridien Jakarta
- Konser Akhir Tahun, OSUI Mahawaditra dan PUORCA Hadirkan Musisi Muda Berbakat
- TipTip & Most Contents Hadirkan Orkestrasi Megah OST K-Drama Populer di Indonesia
- Siap-Siap! Linkin Park Bakal Gelar Konser di Jakarta
- Dipha Barus Ungkap Kisah di Balik Kolaborasi dengan Kunto Aji dan The Adams