RAYYA Ajarkan Sikap Selalu Bersyukur

RAYYA Ajarkan Sikap Selalu Bersyukur
RAYYA Ajarkan Sikap Selalu Bersyukur
JAKARTA – Film “RAYYA: Cahaya di Atas Cahaya”, mengajak setiap penontonnya menjadi insan yang selalu bersyukur di dalam hidup. Melibatkan beberapa artis ternama diantaranya, Titi Sjuman, Tio Pakusadewo, dan Christine Hakim, film RAYYA yang bertema drama di launching pada Senin (17/9) lalu, di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta.

“Film Rayya Cahaya di Atas Cahaya ini sudah kita bicarakan sejak Desember 2010 lalu, dan realisasinya sekitar bulan Mei 2011, atau hampir 6 bulan. Yang paling sulit adalah dari sisi naskahnya, karena banyak dilakukan revisi. Kita buat tim khusus untuk itu agar alur ceritanya masuk akal,” ujar Bayu Priyawan Djokosoetono, Produser Eksekutif film RAYYA dalam siaran persnya yang disampaikan, Kamis (20/9).

Ia menjelaskan, RAYYA bukan hanya film komersial tetapi film yang memiliki esensi dalam kehidupan, dengan masing-masing pengalaman pemainnya.

“Pada prinsipnya, film itu diangkat supaya kita diajak untuk selalu lebih bersyukur. Intinya seperti itu. Karena di atas langit masih ada langit, dan di bawah neraka pasti ada neraka. Itu esensi dari film ini sebetulnya,” jelas Bayu.

JAKARTA – Film “RAYYA: Cahaya di Atas Cahaya”, mengajak setiap penontonnya menjadi insan yang selalu bersyukur di dalam hidup.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News