Razia Narkoba, Empat Orang Diamankan

jpnn.com - TANGERANG - Tiga wanita dan seorang pria berhasil diamankan petugas Kesbanglinmas Kota Tangerang, Satuan Narkoba Polres Metro Tangerang, serta Dinas Kesehatan Kota Tangerang saat menggelar razia anti narkoba di wilayah Kota Tangerang, Jumat (16/5) malam.
Sebelum razia dimulai, petugas gabungan yang berjumlah lebih dari 70 orang itu menggelar apel persiapan di halaman parkir Stadion Benteng. Kemudian, mereka bergerak menuju apartemen Modernland, Cikokol.
Dalam razia tersebut, petugas dibagi menjadi empat tim dan mendatangi 4 tower untuk memeriksa kamar-kamar penghuni apartemen.
Alhasil, di tower biru, petugas mengamankan tiga wanita karena di dalam kamarnya ditemukan narkotika jenis ganja, alat hisap Sabu serta satu gulung alumuniumfoil.
"Tiga orang wanita tersebut berinisial NV (20), AD (18) dan SM (20). Mereka mengaku barang bukti yang ditemukan petugas bukan miliknya, tetapi milik ketiga orang temannya yang sedang tidak ada di tempat. Tapi, mereka langsung diamankan petugas Polres Metro Tangerang guna pemeriksaan lebih lanjut," ujar Kepala Kantor Kesbanglinmas Kota Tangerang, Habibullah.
Habibullah mengatakan, ini adalah suatu kegiatan rutin yang biasa dilakukan petugas Kesbanglinmas bekerjasama dengan Satuan Narkoba Polres Metro Tangerang dan Dinas Kesehatan.
Dalam razia ini petugas menyisir seluruh tempat-tempat lokasi hiburan, cafe, tempat karaoke dan apartemen. Tempat-tempat ini disinyalir menjadi ajang untuk bertransaksi narkoba dan obat-obatan.
"Operasi narkoba ini semata-mata untuk pencegahan peredaran narkoba di Kota Tangerang. Razia dilakukan dalam rangka giat memberantas narkoba dan peredarannya, sehingga wilayah ini bisa terbebas dari peredaran barang haram tersebut," ujar Habibullah.
TANGERANG - Tiga wanita dan seorang pria berhasil diamankan petugas Kesbanglinmas Kota Tangerang, Satuan Narkoba Polres Metro Tangerang, serta Dinas
- AKBP Fajar Cabuli 3 Anak di Bawah Umur, Ada Korban Lain?
- Diduga Mencabuli Anak Bawah Umur, Oknum ASN Bukittingi Ditahan Polisi
- Dikejar Korbannya, Jambret Tabrak Angkot, Apes
- Bea Cukai Tangkap Pria Asal Tanjung Pinang Selundupkan Sabu dalam Popok
- Modus Pelaku Pencabulan di Tebet Diungkap Ayah Korban
- Klarifikasi Polda Jateng soal Intimidasi Ibu Korban di Kasus Brigadir AK