RBOJ Sajikan Ragam Menu Vegetarian yang Ramah di Kantong
jpnn.com, JAKARTA - Ragam sajian kopi dingin dalam botol dan variasi menu vegetarianyang sehat, lezat, dan tanpa bahan pengawet, menjadi andalan Ray’s Bottle of Joe (RBOJ).
Resto sekaligus coffeshop RBOJ di kawasan Warung Jati Barat, Jakarta Selatan, ini berkonsep vegan dan comfort food.
Artinya hidangan tak hanya dapat dinikmati kalangan vegetarian tetapi juga dapat dinikmati konsumen non-vegetarian.
Rendang sejatinya terbuat dari daging sapi, namun di RBOJ, makanan khas Sumatera Barat ini berbahan baku non-animals.
Ragam sambal ala RBOJ.
Meski begitu, rendang yang dihasilkan dari serat nabati ini tetap memiliki sensasi dan tekstur gigitan seperti daging.
Tak hanya rendang, ada pula daging ayam yang ternyata terbuat dari wheat gluten dan jamur.
“Inovasi hidangan di RBOJ itu tidak cuma comfort food. Tetapi harus dapat menggugah selera dan nikmat,” kata Reza Syah, Direktur RBOJ.
Resto sekaligus coffeshop RBOJ di kawasan Warung Jati Barat, Jakarta Selatan, ini berkonsep vegan dan comfort food.
- Unik, Di Fresco Restaurant Hilton Bandung Bisa Nikmati Makanan Hasil Kebun Sendiri
- 3 Restoran yang Bikin Wisatawan Makin Betah Berlama-lama di Pulau Dewata
- Wah, Pria Vegetarian Ternyata Tampil Prima di Kamar Lho
- Inilah Sederat Manfaat Kaldu Jamur bagi Kesehatan, Sangat Cocok untuk Vegetarian
- Nino Fernandez Ungkap Alasan Memilih Jadi Vegetarian
- Hadiri Pembukaan Beres Cafe, Menpar Arief Yahya Bidik Wisman Vegan