RD Mulai Punya Gambaran Tim Inti Persija
jpnn.com - PELATIH Persija Rahmad Darmawan mengaku mendapatkan banyak hal dari laga uji coba perdananya. Setelah menakhlukkan Martapura FC dengan skor 2-1 di stadion Gelora Bung Karno, Selasa (6/1), dia mulai bisa membaca potensi dan merumuskan planning permainan tim ke depan.
Karena itu, dia memainkan seluruh pemain, termasuk pemain baru di 2 x 45 menit pertandingan. Bukan hasil akhir yang dicarinya, tapi lebih kepada melihat sejauh mana pemain bisa fleksibel menjalankan tugas yang diinginkan.
"Dari uji coba ini, saya akan mencoba membuat rumusan yang jelas lagi dalam menetukan posisi pemain, dan siapa yang isi posisi ini, posisi disini," ucapnya.
Memang, dalam laga petang ini Persija juga mencoba beberapa formasi berbeda. Mulai dari 4-2-3-1 sampai menjadi 4-1-4-1 di babak kedua. Beberapa pemain pun dipindah-pindah posisinya.
Saiful Indra Cahya, sempat dicoba di bek kanan dan bek kiri. Sementara, Alfin Tuasalamony sempat diposisikan sebagai gelandang serang.
"Saya ada gambaran sekarang. Di uji coba selanjutnya tinggal dimatangkan lagi," ungkap pelatih yang akrab disapa RD itu. (upi/mas)
PELATIH Persija Rahmad Darmawan mengaku mendapatkan banyak hal dari laga uji coba perdananya. Setelah menakhlukkan Martapura FC dengan skor 2-1 di
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Martin atau Pecco Juara Dunia MotoGP 2024? Ini Hitungannya
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez