Reaksi Arne Slot Seusai Membawa Liverpool Melaju ke Final Piala Liga Inggris

jpnn.com - JAKARTA - Liverpool berhasil melaju ke final Piala Liga Inggris setelah membantai Tottenham Hotspurs 4-0 pada leg kedua semifinal di Stadion Anfield, Jumat dini hari WIB.
Kemenangan ini membuat Liverpool mengantongi agregat 4-1 atas Tottenham.
Liverpool akan berhadapan dengan Newcastle United di final Piala Liga Inggris.
Partai final rencananya dimainkan di Stadion Wembley, London, 16 Maret 2025 mendatang.
Pelatih Liverpool Arne Slot menyambut keberhasilan ini dengan sukacita.
Slot bersukacita setelah mengantarkan Liverpool ke final untuk pertama kalinya sebagai arsitek tim Si Merah,
“Sangat senang! Meski jika Anda sedikit mengenal saya, (Anda tahu) bahwa pikiran saya lebih mengarah kepada (pertandingan Minggu) dibanding memikirkan final yang masih akan dimainkan sebulan lagi," kata Slot dikutip dari laman resmi Liverpool, Jumat
"Penampilan kami hari ini adalah sesuatu yang paling menggembirakan saya. Mencapai final semestinya selalu menjadi hal istimewa, bahkan untuk klub ini,” ungkap Slot.
Pelatih Liverpool Arne Slot menyambut keberhasilan Liverpool melaju ke final Piala Liga Inggris. Begini reaksinya.
- Liverpool vs Southampton 3-1, Mohamed Salah Cetak 2 Gol
- Liga Champions: Liverpool Beruntung Punya Kiper Seperti Itu
- PSG vs Liverpool, Luis Enrique Sebut jadi Ajang Pembuktian Kualitas Rouge et Bleu
- Liverpool Pertimbangkan Rekrut Mason Greenwood
- City vs Plymouth di Piala FA: Guardiola tak Ingin Timnya Bernasib Sama dengan Liverpool
- Liga Inggris: Liverpool Kukuh di Puncak Klasemen Setelah Hajar Newcastle United