Reaksi Bojan Hodak Seusai Persib Bandung Menang atas PSS Sleman, Ada Pujian
Selasa, 10 Desember 2024 – 08:40 WIB

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak. Foto: Persib/Sutanto Nurhadi Permana.
Meski begitu, Hodak menilai masih ada kesalahan yang harus diperbaiki Persib, termasuk peluang terciptanya gol PSS yang seharusnya bisa diantisipasi.
"Menurut saya kami bermain cukup baik, serangan kami juga mengenai tiang dua kali. Namun, dari serangan kami cukup bagus. Secara pertahanan, kami sedikit lambat dalam bereaksi mengantisipasi bola kedua," jelasnya.
"Akan tetapi, kami pantas mendapat kemenangan," imbuhnya.
Dengan hasil tersebut, Persib berada di posisi kedua klasemen sementara Liga 1 dengan nilai 26, masih terpaut empat poin dari Persebaya Surabaya yang berada di peringkat pertama. (mcr27/jpnn)
Persib berhasil meraih kemenangan saat melawan PSS Sleman dengan skor 2 - 1. Pelatih Bojan Hodak berkomentar begini.
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
BERITA TERKAIT
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil
- Zona Degradasi Liga 1 Memanas, Semen Padang Protes Keras
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1