Reaksi Kabareskrim Saat Namanya Disebut Irjen Napoleon di Persidangan
jpnn.com, JAKARTA - Nama Kabareskrim Polri Komjen Listyo Sigit Prabowo disebut Irjen Napoleon Bonaparte dalam sidang dugaan korupsi dengan terdakwa Tommy Sumardi.
Komjen Listyo disebut telah memberi restu ke Tommy sebelum bertemu dengan Napoleon.
Listyo pun berkilah dirinya terlibat dalam pusaran korupsi yang juga melibatkan Djoko Tjandra tersebut.
Dia juga tak segan menindak siapa saja yang terlibat dalam kasus tersebut.
“Faktanya, saya tak pernah ragu mengusut tuntas kasus Djoko Tjandra. Siapa pun yang terlibat kami usut tanpa pandang bulu,” kata Listyo kepada wartawan di Jakarta, Kamis (26/11).
Jenderal bintang ini menegaskan, dia akan menyikat habis semua orang yang terlibat dalam kasus korupsi terkait penghapusan red notice Djoko Tjandra itu.
“Kalau kita (saya, red) terlibat kan logikanya sederhana, tak mungkin kita usut sampai ke akar-akarnya,” tegas Listyo.
Mantan Kapolda Banten ini menerangkan, harusnya Irjen Napoleon yang kala itu menjabat Kadiv Hubinter bisa mengecek terlebih dahulu, apa benar dia telah memberi restu ke Tommy Sumardi atau tidak.
Nama Kabareskrim Polri Komjen Listyo Sigit Prabowo disebut Irjen Napoleon Bonaparte dalam sidang dugaan korupsi dengan terdakwa Tommy Sumardi.
- Irjen Napoleon Tidak Dipecat dari Polri, Kompolnas Bereaksi
- Bebas dari Bui, Irjen Napoleon Bonaparte Menerima Sanksi dari Polri
- Waketum MUI Sepakat dengan Kabareskrim Polri, Kejahatan Perdagangan Orang Harus Diberantas
- Kaka Komentari Langkah Bareskrim Gelar Pelatihan Gakkumdu Pidana Pemilu, Begini
- Alasan Ortu Brigadir J Minta Pangkat Anaknya Naik jadi Aipda dan Rumah Sambo jadi Museum
- Ferdy Sambo Menyinggung Proses Tambang Ilegal, Perwira Tinggi Terlibat