Reaksi Vanessa Angel Saat Tahu Jane Shalimar Meninggal Dunia

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Vanessa Angel mengungkap kesedihannya atas kepergian Jane Shalimar.
Dia mengaku selalu memantau kondisi Jane Shalimar sejak dikabarkan kritis.
"Situasi kayak begini enggak bisa jenguk, jadi aku selalu memantau dari berita," kata Vanessa Angel saat jadi bintang tamu Kopi Viral di Trans TV, Senin (5/7).
Istri Bibi Ardiansyah itu tidak menyangka Jane Shalimar bakal pergi secepat ini.
Sebab, menurut Vanessa Angel, Jane Shalimar tidak pernah mengeluh soal sakit yang diderita.
"Dapat kabar pagi Kak Jane meninggal, enggak percaya banget," ujarnya.
Jane Shalimar meninggal dunia setelah berjuang sembuh dari positif covid-19 pada Minggu (4/7) pagi.
Selain terpapar covid-19, Jane Shalimar berpulang akibat komorbid asma. (ded/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Aktris Vanessa Angel mengungkap kesedihannya saat pertama kali tahu bahwa Jane Shalimar meninggal dunia.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Frans Faisal Menangis Saat Menikah dengan Indah, Ini Sebabnya
- Frans Faisal Menikah, Fuji Teringat Ucapan Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel
- Kerja Bareng Raffi Ahmad, Tubagus Joddy: Bersyukur Banget
- Doddy Sudrajat Dikabarkan Menikah Lagi, Netizen Heboh
- Atta Halilintar Akhirnya Minta Maaf, Haji Faisal: Tidak Ada Masalah
- Begini Respons Haji Faisal Setelah Atta Halilintar Minta Maaf