Real Betis Juara Copa del Rey, Joaquin Sanchez Masuk Buku Rekor
jpnn.com, SEVILLA - Real Betis menjadi juara Copa del Rey musim 2021/22 seusai mengalahkan Valencia pada partai pemungkas.
Dalam laga yang digelar di Stadion Olimpiade Sevilla, Minggu (24/4) dini hari WIB, Real Betis menang adu penalti 5-4 atas Valencia seusai hanya mampu bermain imbang 1-1 pada babak normal.
Pada laga ini anak asuhan Manuel Pellegrini tampil taktis dengan menguasai jalannya pertandingan.
Terbukti pada menit ke-11', Real Betis menciptakan gol pembuka melalui striker andalan mereka, Borja Iglesias.
Unggul 1-0 membuat Nabil Fekir sedikit lengah sehingga gawang tim berjuluk Verdiblancos itu bisa dibobol oleh Hugo Duro pada menit ke-30'.
Skor 1-1 ternyata bertahan hingga 90 menit laga berjalan hingga akhirnya pertandingan harus dilanjutkan ke babak tambahan waktu.
Pada babak tambahan waktu kedua tim silih berganti menciptakan peluang sayang tidak ada satu pun yang mencetak gol.
Alhasil pemenang laga harus ditentukan melalui adu tendangan penalti.
Real Betis menjadi juara Copa del Rey musim 2021/22 seusai mengalahkan Valencia pada partai pemungkas
- 8 Tim dari Jakarta dan Bandung Lolos Grand Finale Meet the World With SKF Road to Gothia Cup 2025
- Kang Erwan Kaget Seejontor FC Bermain Bagus Melawan Persib Legend
- Laga Persahabatan: Persib Legend vs Seejontor FC di Bandung, Kang Erwan Bakal Hadir
- Buka Mandiri Media Cup 2024, Indra Sjafri Beri Coaching Clinic ke Pemain & Pelatih Muda
- Alasan Pelatih Copenhagen Menunjuk Kevin Diks Sebagai Eksekutor Penalti
- Kemasan Edisi Khusus Le Minerale Wujud Nyata Apresiasi dan Dukungan Kepada Para Atlet Sepak Bola