Real Count KPU: PSI Naik Tinggi, Jangan Kaget jika di Senayan Ada Grace Natalie

jpnn.com - JAKARTA – Data real count KPU untuk Pileg DPR RI menunjukkan presentase perolehan suara PSI (Partai Solidaritas Indonesia) mengalami tren positif dalam satu pekan terakhir.
Setiap hari, update real count KPU memperlihatkan angka persentase perolehan suara partai pimpinan Kaesang Pangarep itu selalu bertambah.
Makin hari, persentase suara partai politik peserta Pemilu 2024 nomor urut 15 itu makin mendekati angka parliamentary threshold.
Berikut ini data tren positif persentase perolehan suara sementara PSI yang terjadi sejak Minggu (25/2) pagi.
Pada Minggu pagi 25 Februari 2024, persentase perolehan suara PSI di angka 2,6 persen.
Pada Senin pagi 26 Februari 2024, naik menjadi 2,68 persen.
Pada Senin sore 26 Februari 2024 di angka 2,7 persen.
Pada Selasa pagi 27 Februari 2024 naik lagi, yakni 2,75 persen.
Data real count KPU per Sabtu pagi 2 Maret 2024, tren positif persentase perolehan suara PSI masih berlanjut, makin mendekati parliamentary threshold.
- Mudik Gratis, PSI Berangkatkan Ratusan Pemudik Naik Bus dan Kereta
- DPC Solo Raya Dorong Mardiono Jadi Ketum PPP 2025-2030, Ini Alasannya
- Tradisi Partai Persatuan Pembangunan Gelar Peringatan Malam Nuzululquran
- Bela Jokowi, Jubir PSI Sebut PDIP Gunakan Provokasi dan Fitnah untuk Meraup Simpati
- PSI Maklumi Keputusan Menunda Pengangkatan CPNS, Ini Alasannya
- PSI Paling Dekat dengan Jokowi, Wajar Mengadopsi Partai Super Tbk