Real Madrid dan Barcelona Ikut-Ikutan Om Telolet Om

jpnn.com - VIRAL Om Telolet Om juga merambah Spanyol. Dua klub kondang Spanyol, Real Madrid dan Barcelona pun ikut-ikutan mengunggah status Om Telolet Om di akun media sosial mereka.
Barcelona bahkan tak mau kalah dari Real Madrid untuk urusan Om Telolet Om. Ya, tim berjuluk Blaugrana ini juga ikut mengunggah foto soal fenomena lelucon Om Telolet Om yang berasal dari Indonesia.
Akun resmi FC Barcelona di Facebook mengunggah foto Lionel Messi dan rekan-rekan setimnya tengah berada di atas bis bertingkat. Kemudian ada tulisan di atas foto itu. "Om Telolet Om," tulis Barcelona.
Sebelumnya, Real Madrid juga sudah melakukan hal serupa. Tim asuhan Zinedine Zidane ini mengunggah foto Cristiano Ronaldo yang sedang memegang piala.
"Hello Indonesia. Om Telolet Om," tulis Real Madrid.
Seperti diketahui, video Om Telolet Om menjadi viral di dunia maya. Demam itu tidak hanya di tanah air, tapi juga sampai ke telinga selebritas mancanegara.
Bahkan fenomena Om Telolet Om menjadi pembahasan dan sorotan di beberapa media luar negeri. Laman billboard.com sempat menulis banyaknya musisi dunia yang membincangkan Om Telolet Om.
"Dance Music World Completely Confounded By Trending Indonesian Meme 'Om Telolet Om'," tulis laman billboard.com, Rabu (21/12).
VIRAL Om Telolet Om juga merambah Spanyol. Dua klub kondang Spanyol, Real Madrid dan Barcelona pun ikut-ikutan mengunggah status Om Telolet Om di
- Klasemen Liga 1: Arema FC Kena Dobel KO, Malut United Sukses Naik Peringkat
- Malut United Tuntaskan Dendam, Kalahkan Arema FC
- Setelah Bungkam Bali United, Pelita Jaya Hadapi Jadwal Padat
- Para Pemain Persib Lapar Menjelang Bertemu Persik Kediri
- Persija Vs PSIS Mengungsi ke Tangerang Rabu Malam
- PSBS Biak Cari Pengganti Fabiano Beltrame yang Absen Lawan Borneo FC