Real Madrid Juara Piala Super Spanyol Usai Menang Adu Penalti dari Atletico

Real Madrid Juara Piala Super Spanyol Usai Menang Adu Penalti dari Atletico
Kiper Real Madrid Thibaut Courtois (tengah) berjibaku menyelamatkan gawang timnya. Foto: diambil dari Marca

Valverde sengaja menekel kaki Alvaro Morata dari belakang. Saat itu Morata mendapat peluang emas mencetak gol lewat sebuah skema serangan balik Atletico.

Ketika masih di luar kotak penalti dan hendak berhadapan dengan kiper Courtois, tiba-tiba Morata terjatuh lantaran digarap Valverde dari belakang.

Wasit Jose Sanchez tak pikir panjang lagi mengusir Valverde. Namun, di sisa waktu tersebut, Atletico gagal memanfaatkan keunggulan pemain.

Duel kedua tim juga menjadi panggung buat kedua penjaga gawang yakni Courtois (Real) dan Jan Oblak (Atletico). Andai Courtois dan Oblak tidak dalam mood yang baik dalam laga tadi, bisa saja kedua tim mewarnai pertandingan dengan hujan gol.

Dari catatan ESPN, Courtois melakukan enam kali penyelematan (di luar drama adu penalti), sedangkan Oblak lima kali. (adk/jpnn)
Prabowo Orang Spesial Megawati:

Real Madrid harus bermain dengan sepuluh pemain sejak menit ke-115 lantaran Fede Valverde diusir keluar.


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News