Real Madrid Tersungkur
Agregat 6-6, Real Kalah Gol Away
Kamis, 13 November 2008 – 09:14 WIB
Lima menit setelah turun minum, tim tamu kembali unggul lewat gol Salcedo. Skor kembali imbang setelah Raul membalasnya satu menit berselang. Real balik unggul ketika tendangan keras Alberto Bueno dari jarak 25 meter menggetarkan jala gawang Union pada menit ke-69. Lima menit sebelum bubar, Raul mencetak hat-trick dan membawa tuan rumah unggul 4-2.
Baca Juga:
Namun, peluang Real lolos ke babak 16 besar sirna di pengujung laga. Sundulan Eneko Romo berbuah gol ketiga Union. Real memang menang 4-3, tapi tidak lolos ke babak selanjutnya karena kalah gol away.
Pelatih Real Bernd Schuster tampak kecewa berat dengan hasil tersebut. Dia hanya muncul selama dua menit saat jumpa pers sesudah pertandingan. ''Saya ucapkan selamat kepada Real Union atas kemenangan mereka dan lolos ke 16 besar,'' kata Schuster seperti dilansir Tribalfootball.
''Tidak ada problem dengan performa kami. Yang menjadi masalah adalah lawan-lawan kami hanya memiliki sedikit kesempatan, tetapi tetap saja bisa membobol kami,'' ujar pelatih asal Jerman tersebut. ''Kami bisa membalikkan keadaan beberapa kali, tapi kita tak bisa selamanya mengandalkan itu,'' lanjutnya.
MADRID - Kejutan besar terjadi di babak 32 besar Copa del Rey alias Piala Raja Spanyol. Real Madrid yang notabene adalah tim tersukses di Spanyol
BERITA TERKAIT
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Kevin Diks Terancam Absen, Siapa Penggantinya?
- Nasib Shin Tae Yong Ditentukan Seusai Duel Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
- Jorge Martin: Mimpi Saya jadi Kenyataan, Saya Juara Dunia
- Erick Thohir Masuk Ruang Ganti Timnas Indonesia, Tegang
- Italia vs Prancis: Les Bleus Menang 3-1, Adrien Rabiot Cetak 2 Gol
- Ini Makna Logo Baru MotoGP