Realisasi Pembatasan BBM Subsidi Tidak Jelas
Rabu, 09 Februari 2011 – 17:18 WIB

Realisasi Pembatasan BBM Subsidi Tidak Jelas
Rencana pembatasan BBM subsidi ini memang gencar mendapatkan perlawanan dari masyarakat. Bahkan DPR RI menyatakan penolakan dan meminta pemerintah menunda pembatasan hingga pemerintah betul-betul siap melakukan sosialisasi kepada masyarakat. Termasuk menghitung berbagai dampak terhadap ekonomi masyarakat dari kebijakan tersebut.
Baca Juga:
Menteri ESDM Darwin Zahedy Saleh mengatakan bahwa kajian terhadap dampak pembatasan BBM subsidi, saat ini masih sedang berjalan. Sosialisasi pembatasan pada masyarakat juga terus dilakukan.
‘’Penunjukkan timnya baru diakhir 2010, jadi sekarang kajiannya masih berlangsung. Insyallah dalam waktu dekat sudah ada hasil kajian sementara. Sementara sosialisasi terus kita lakukan mengenai pentingnya subsidi diterima masyarakat yang tepat,’’ kata Darwin.
Sama seperti Hatta, Darwin pun tak berani menjamin bahwa pembatasan BBM subsidi bisa dilaksanakan per 1 April 2011 sesuai dengan rencana pemerintah sebelumnya.‘’Kita tidak bisa kira-kira. Yang penting kita siapkan segala sesuatunya dengan sebaik-baiknya. Mengenai nanti hasil penerapannya kapan, nantilah kita laporkan. Sekarang siapkan saja dulu sebaik-baiknya,’’ tegas Darwin.(afz/jpnn)
JAKARTA—Setelah mengalami pengunduran dari jadwal semula 1 Januari menjadi 1 April 2011, tampaknya rencana pemerintah untuk melakukan pembatasan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Prodi DKV Untar Dorong Kreativitas dan Bisnis Lewat Pameran CREBO Season 2
- Catatan Utang Indonesia Terbaru, Sebegini Nilainya
- MIND ID Terima Kunjungan Menteri Perindustrian dan SDM Arab Saudi di Indonesia
- PLN IP Services Kembangkan Bisnis Beyond kWh hingga Kelola 60 Pembangkit
- Lion Parcel Perkenalkan Virtual CEO Pertama di RI, Strategi Baru Jangkau Generasi Muda
- Keren! Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan