Realistis, DPD PKS Kukar Dukung Jokowi Membangun IKN, Lalu Sampaikan Permintaan

Namun, dirinya berharap agar putra-putri daerah Kukar atau Kaltim dapat ikut ambil peran di dalam struktur kepengurusan Badan Otorita IKN tersebut.
"Kami menerima keputusan Presiden Jokowi sebagai langkah terobosan terbaik, setidaknya Badan Otorita IKN sudah ada yang memimpin. Namun jangan sampai warga Kaltim ini hanya dijadikan penonton di tengah-tengah pembangunan IKN," tuturnya.
Menurut Firnadi, dampak pembangunan IKN Nusantara di Kaltim bakal dirasakan masyarakat mulai dari kawasan perkotaan hingga pinggiran, bahkan pedalaman.
Oleh karena itu, dia pun mengingatkan Pemda Kukar sebagai penyangga pengembangan kawasan IKN Nusantara harus lebih antisipatif dan jeli dalam menetapkan skala prioritas pembangunannya.
Baca Juga: 6 Fakta Bripda Anthon Matatula Tewas Dianiaya Dekat Gedung Ditresnarkoba, Doakan Jasadnya Ditemukan
"Tentu yang seiring dengan pembangunan IKN," sambung Firnadi.
Prioritas pembangunan yang dia maksud, seperti di bidang transportasi, pertanian, destinasi pariwisata, perikanan, perhotelan, dan kawasan pengembangan hunian baru.
"Mengingat akan ada pertumbuhan jumlah penduduk yang meningkat datang di Kukar seiring dengan pembangunan IKN tersebut," ujar Firnadi. (mcr14/fat/jpnn)
DPD PKS Kukar lebih realistis dan mendukung keputusan Jokowi membangun IKN Nusantara di Kaltim. Lalu, ada permintaan begini.
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Arditya Abdul Aziz
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, PSI: Itu Tradisi Demokrasi
- Menteri Merapat ke Rumah Jokowi, Muzani Gerindra: Pak Prabowo Tidak Merasa Terganggu
- Idrus Yakin Tidak Ada Matahari Kembar, Cuma Upaya Membenturkan Prabowo dan Jokowi
- Sekjen GibranKu Angkat Bicara Soal Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi, Tegas
- 5 Berita Terpopuler: Ada Kabar Duka, BKN Ungkap Jumlah Penerbitan SK PPPK 2024, Siap Buka-bukaan?
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Guntur PDIP Ingatkan Bahaya Gerhana Politik