Record: Ronaldo Tinggalkan Real Madrid Musim Panas Ini
Kamis, 07 Juni 2018 – 22:10 WIB

Cristiano Ronaldo. Foto: AFP
jpnn.com, LISBON - Cristiano Ronaldo telah memutuskan untuk meninggalkan Real Madrid musim panas ini. Menurut laporan media Portugal, Record, Ronaldo membuat keputusan yang tak bisa diubah, meninggalkan tim yang sudah dia bela sejak 2009.
"Isyarat kepergian Ronaldo muncul usai final Liga Champions," tulis Record.
Baca Juga:
Pemain depan Portugal berusia 33 tahun itu kini sedang mencari klub baru, di luar Spanyol. Bisa ke Inggris, Prancis atau Italia.
Record mengklaim bahwa salah satu alasan utama Ronaldo pergi adalah hubungannya dengan Presiden Madrid Florentino Perez. Kontrak baru yang diharapkan Ronaldo tak kunjung ditawarkan Perez. (adk/jpnn)
Ronaldo bakal meninggalkan Real Madrid musim panas ini dan hengkang ke klub Inggris, Prancis atau Italia.
Redaktur & Reporter : Adek
BERITA TERKAIT
- R9: Cristiano Ronaldo bukan Pemain Terbaik Sepanjang Sejarah
- Ragam Kejanggalan Kedatangan Cristiano Ronaldo ke Indonesia, Mulai Bertemu Menkeu Hingga Makan Mie
- Apa Agenda Cristiano Ronaldo Selama di Indonesia?
- Cristiano Ronaldo: Mungkin Suatu Hari Nanti Saya Kembali ke Madrid
- Ronaldo Sebut Vinicius Lebih Pantas Mendapatkan Ballon d'Or 2024, Rodri Beraksi Begini
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU