Red Bull Ingin Kimi Gantikan Webber
Kamis, 27 Juni 2013 – 12:13 WIB
LONDON - Konsentrasi Mark Webber menjelang balapan Formula 1 seri Silverstone, Inggris 30 Juni nanti tengah terusik. Posisinya di Red Bull terus saja digoyang. Kegagalannya memberikan gelar juara untuk Red Bull membuat posisinya rawan depak.
Team Principal Red Bull, Christian Horner mengindikasikan untuk mengganti Webber di musim balapan 2014 mendatang. Red Bull bahkan sudah mulai mencari pengganti yang dianggap memiliki kemampuan lebih baik.
Adalah Kimi Raikkonen yang disebut-sebut bakal mengisi posisi Webber. Kimi dianggap memiliki kemampuan lebih bagus dibanding Webber. Klasemen sementara musim ini bisa menjadi acuan. Kimi saat ini ada di urutan ketiga klasemen sementara. Sementara, Webber terpental di posisi kelima.
Horner juga melihat bahwa Kimi bisa bekerja sama dengan Sebastian Vettel yang saat ini menjadi anak emas di Red Bull. Hal itulah yang tak bisa dilakukan Webber. Seperti diketahui, Webber dan Vettel memang mengalami perang dingin terkait polemic team order di seri Malaysia silam.
LONDON - Konsentrasi Mark Webber menjelang balapan Formula 1 seri Silverstone, Inggris 30 Juni nanti tengah terusik. Posisinya di Red Bull terus
BERITA TERKAIT
- Indonesia vs Arab Saudi: Kans Eliano Reijnders Starter?
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Erick Thohir: Berikan yang Terbaik, Percaya Kita Bisa Bangkit
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Ernando Ari Minta Skuad Garuda Mewaspadai Serangan Balik
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Shin Tae Yong tidak akan Memaksakan Memainkan Kevin Diks
- Hasil UFC 309: Jon Jones Berhasil Menumbangkan Stipe Miocic dengan Tendangan Memutar
- Indonesia vs Arab Saudi: Green Falcons Tanpa Senjata Maut, Kabar Baik bagi Bang Jay dkk