Refleksi Akhir Tahun, PKS Puji Dahlan
Minggu, 30 Desember 2012 – 06:16 WIB
JAKARTA--Refleksi akhir tahun yang digelar Partai Keadilan Sejahtera, nampaknya juga menjadi awal menyambut tahun 2013 yang disebut-sebut sebagai momen politik. Sosok Menteri BUMN Dahlan Iskan yang diundang dalam acara itu mendapat pujian dari politisi PKS.
Refleksi akhir tahun PKS yang digelar di Graha Bakti Budaya Taman Ismail Marzuki berlangsung sejak pagi hingga malam. Dalam acara puncak, PKS mengundang sejumlah tokoh, namun berhalangan hadir. Tokoh yang digadang-gadang maju sebagai capres diantaranya Mahfud MD dan Rhoma Irama sejatinya direncanakan hadir dalam acara itu. Selain keduanya, Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso dan CEO Transcorp Chairul Tanjung juga dijadwalkan hadir dalam acara tersebut.
Baca Juga:
Ketua Fraksi PKS di DPR Hidayat Nur Wahid menyatakan, tokoh-tokoh yang diundang PKS itu diharapkan selalu memberikan pencerahan untuk perpolitikan Indonesia ke depan. Dalam hal ini, kehadiran Dahlan memunculkan apresiasi dari PKS. Menurut Hidayat, sosok Dahlan di PKS bukan orang baru. Hidayat menilai Dahlan memberi warna dari kehadiran PKS saat masih bernama Partai Keadilan pada pendiriannya tahun 1998.
"Pak Dahlan lah yang membuat tulisan pada sebuah kolom koran di Jatim yang begitu mengapresiasi kehadiran PK," ujarnya.
JAKARTA--Refleksi akhir tahun yang digelar Partai Keadilan Sejahtera, nampaknya juga menjadi awal menyambut tahun 2013 yang disebut-sebut sebagai
BERITA TERKAIT
- Santri NU Sulteng Gabung Berani Gaspoll, Dukung Anwar-Reny Pemimpin yang Diinginkan Rakyat
- Siap Kawal TPS, Sukarelawan Anak Abah Bakal Gelar Apel Siaga
- Peduli Tanpa Diskriminasi, Elly Lasut Pemimpin yang Dekat dengan Masyarakat Muslim
- Debat Kandidat Pilgub Aceh Ricuh, Ini yang Terjadi
- Tanggapi Dukungan Jokowi Kepada Ridwan-Suswono, Syafrudin Budiman: Tanda-Tanda Kemenangan
- Elly Lasut Punya Gagasan Jelas Menciptakan Pemerintahan Anti-KKN