Regina: Nggak Nyangka itu Foto yang Terakhir

jpnn.com - REGINA Ivanova langsung kaget begitu mendengar kabar rekannya, Mike Mohede meninggal dunia. Keduanya kenal dekat lantaran sama-sama menjuarai ajang pencarian bakat Indonesian Idol, meski beda periode.
Kesedihan itu Regina tuangkan dengan memajang foto berdua dengan pria kelahiran 7 November 1983 tersebut.
“Ya ampun kak, aku kehilangan banget. Belum lama ini kita nyanyi bareng. Nggak nyangka kalau foto ini adalah foto terakhir sama kakak," tulis Regina.
Di mata Regina, pria 32 tahun itu sosok yang baik dan tidak pelit ilmu.
"Rest in love kakakku sayang yang super baik dan selalu bantuin aku kalau aku nggak bisa improve di atas panggung. Tuhan Yesus lebih sayang kakak. I Love you," ungkap Regina. (jpg/chi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Fahad Haydra Perankan Sosok Anies Baswedan, Turunkan Berat Badan 5 Kg
- Rossa hingga Prilly Latuconsina Dapat Undangan Nikah Luna Maya
- Paula Verhoeven Buka Bukti yang Dibawa Baim Wong di Sidang Cerai
- Ditawari Jadi Aspri Hotman Paris, Paula Verhoeven Merespons Begini
- Sheila Dara Terlibat, Sore: Istri dari Masa Depan Umumkan Jadwal Tayang
- Unggah Laporan MSF, Angelina Jolie Mengutuk Serangan di Gaza