Rekam Data e-KTP Tiga Daerah Lamban
Sabtu, 21 April 2012 – 02:27 WIB

Rekam Data e-KTP Tiga Daerah Lamban
PADANG - Rekam data Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) tahap I belum tuntas dilaksanakan di sembilan kabupaten/kota di Sumbar. Padahal, Menteri Dalam Negeri menargetkan, proses rekam data tahap I yang telah dimulai sejak Agustus 2011 lalu, harus tuntas hingga akhir April ini.
Data Biro Pemerintahan Setdaprov Sumbar mencatat, masih terdapat tiga kabupaten yang belum menyelesaikan proses rekam data mencapai angka 100 persen.
“Tiga kabupaten tersebut antara lain, Kabupaten Pesisir Selatan, Solok dan Pasaman,” ungkap Kepala Biro Pemerintahan Setdaprov Sumbar, Fachril Murad, kepada POSMETRO, Jumat (20/4).
Fachril menyebutkan, di Kabupaten Pesisir Selatan, proses rekam data telah mencapai 90 persen, Kabupaten Solok (86 persen) dan Kabupaten Pasaman (95 persen).
Rendahnya pencapaian rekam data di Kabupaten Solok terjadi, karena petugas di kecamatan dihadapkan pada persoalan kondisi geografis yang sulit. “Cukup banyak pemukiman penduduk yang lokasinya jauh dari pusat kecamatan,” terangnya.
PADANG - Rekam data Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) tahap I belum tuntas dilaksanakan di sembilan kabupaten/kota di Sumbar. Padahal, Menteri
BERITA TERKAIT
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung