Rekaman Suara Ungkap Miranda Takut Kucurkan FPJP Bank Century
jpnn.com - JAKARTA -- Sejak awal mantan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia, Miranda Swaray Goeltom sudah memprediksikan bahwa Fasilitas Pendanaan Jangka Pendek (FPJP) dan penetapan Bank Century sebagai bank gagal berdampak sistemik pada tahun 2008 bakal menuai masalah.
Prediksi Miranda tersebut terungkap dalam rekaman suara yang diputarkan dalam sidang terdakwa kasus skandal Century, Budi Mulya di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Jumat, (9/5).
Rekaman yang diputarkan adalah rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) yang digelar pada 13 November 2008.
"Kita ini akan melakukan apa yang tidak bisa lakukan. Bisnis is bisnis, terserah jalani saja. Tapi harus terima konsekuensinya," kata Miranda dalam rekaman.
Dalam rekaman tersebut, Miranda terdengar takut dan tak mau mengambil resiko. Ia tidak ingin terlibat dalam upaya pemberian FPJP Bank Century. Pasalnya, Miranda melihat bahwa pemberian tersebut menyalahi aturan.
"Saya bisa saja tidak ikut-ikut rapat. Sebulan saya pura-pura sakit. Setiap rapat saya sakit. Masuk rumah sakit lebih tenang, daripada masuk penjara," tegas Miranda dalam rekaman itu.
Usai memutar rekaman itu, Jaksa Roni memastikan pada Boediono terkait sosok dalam rekaman suara tersebut. Jaksa menanyakan kepada Boediono mengenai sosok suara perempuan yang ada dalam rekaman itu.
"Saudara saksi, siapa sosok yang tadi suaranya kita dengar?" tanya jaksa kepada Boediono.
JAKARTA -- Sejak awal mantan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia, Miranda Swaray Goeltom sudah memprediksikan bahwa Fasilitas Pendanaan Jangka
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Polisi Tembak Polisi, Diduga Pembunuhan Berencana, Kapolri Beri Perintah Tegas
- Tingkatkan Bantuan Pengamanan, PTPN IV Jalin MoU dengan Polda Sumut
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC
- Polisi yang Ditembak Mati Rekan Sendiri Dapat Kenaikan Pangkat Anumerta dari Kapolri
- Sekte Indonesia Emas Dideklarasikan Untuk Mewujudkan Perubahan Sosial