Rekan Angie Percaya Putusan Hakim
Kamis, 10 Januari 2013 – 13:14 WIB

Rekan Angie Percaya Putusan Hakim
JAKARTA - Sejumlah rekan kerja Angelina Sondakh di Komisi X DPR berharap agar putusan hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi yang dijatuhkan benar-benar tepat dan adil.
Ketua Komisi X DPR, Agus Hermanto menyatakan bahwa semuanya diserahkan kepada proses hukum dan akan mendukung apapun keputusan itu. "Kami berharap keputusan itu adalah keputusan yang tepat," ujar Agus di gedung parlemen, di Jakarta, Kamis (10/1).
Baca Juga:
Politisi Partai Demokrat itu mengatakan apapun vonis yang dijatuhkan kepada Angie secara pasti sudah sesuai dengan proses hukum yang berlaku di tanah air.
"Kami mendukung keputusan itu sepenuhnya, karena kita harus taat keputusan hukum," ungkap dia.
Ketua Komisi III DPR Gde Pasek Suardika juga berharap putusan hakim untuk Angie adil. Ia menegaskan, hakim jangan main-main dan bereksperimen dalam membuat putusan kasus ini. (boy/jpnn)
JAKARTA - Sejumlah rekan kerja Angelina Sondakh di Komisi X DPR berharap agar putusan hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi yang dijatuhkan benar-benar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensesneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan