Rekind Raih Silver Winner Dalam Ajang IDEAS 2022

Rekind Raih Silver Winner Dalam Ajang IDEAS 2022
Rekind meraih Silver Winner dalam ajang Ideas Awards 2022. Foto dok Rekind

jpnn.com, LABUAN BAJO - PT Rekayasa Industri (Rekind) mendapat penghargaan di ajang The 1st Indonesia DEI (Diversirty, Equity, & Inclusion) & ESG (Environmental, Social, & Governance) Awards 2022 (IDEAS 2022), dengan meraih Silver Winner sub-kategori anak usaha BUMN untuk kategori ESG (Governance).

Adapun topik yang diangkat mengenai Komitmen Perusahaan Terhadap Budaya Anti Penyuapan Melalui Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) PT Rekayasa Industri.

Penghargaan ini diberikan pada Jumat (5/8) di hotel Meruorah, Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.

“Kami sangat mengapresiasi penghargaan ini, yang secara tidak langsung memberikan semangat tersendiri bagi kami. Kami akan terus berupayan menjalankan sistem manajemen anti-penyuapan yang telah diterapkan di Rekind dalam membantu perusahaan mengurangi biaya, risiko dan keterlibatan dalam penyuapan," ujar Triyani Utaminingsih, Direktur Utama PT Rekayasa Industri.

Dari segi bisnis, SMAP bisa mengurangi potensi kerugian finansial sehingga proses bisnis di perusahaan akan semakin efisien dan dapat meningkatkan daya saing Rekind dalam kancah pertarungan bisnis.

Triyani mengatakan sebuah organisasi yang dikelola dengan baik diharapkan memiliki kebijakan kepatuhan yang baik dengan didukung sistem manajemen yang tepat, dalam mematuhi kewajiban hukum dan komitmen tinggi terhadap integritas perusahaan.(chi/jpnn)

SMAP bisa mengurangi potensi kerugian finansial sehingga proses bisnis di perusahaan akan semakin efisien dan dapat meningkatkan daya saing Rekind.


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News