Rekonsiliasi, Yingluck Pertahankan KSAD
Kamis, 11 Agustus 2011 – 23:21 WIB

Rekonsiliasi, Yingluck Pertahankan KSAD
BANGKOK - Setelah resmi diangkat sebagai perdana menteri (PM) Thailand, Yingluck Shinawatra, 44, berhasil membentuk kabinet. Kemarin (10/8) Raja Bhumibol Adulyadej melantik 35 menteri kabinet Yingluck dalam upacara sakral di Siriraj Hospital. Selain rekonsiliasi, adik bungsu mantan PM Thaksin Shinawatra tersebut berjanji mengutamakan reformasi ekonomi.
Sebagai langkah awal rekonsiliasinya, PM perempuan pertama di Thailand itu mempertahankan posisi kepala staf Angkatan Darat (KSAD). Jenderal Yuthasak Sasiprapa, menteri pertahanan (menhan) baru dalam kabinet Yingluck mengatakan bahwa KSAD Jenderal Prayut Chan-O-Cha dipertahankan pada posisinya. Padahal, jenderal yang diangkat sebagai KSAD pada Oktober 2010 itu merupakan salah satu aktor utama represi militer terhadap sipil dalam kerusuhan Bangkok tahun lalu.
"Saya bisa mepastikan bahwa tak ada perubahan posisi atau pergantian pimpinan (di tubuh AD Thailand)," tegas Yuthasak dalam jumpa pers di gedung parlemen kemarin.
Meski dalam pemilu lalu Prayut sempat melancarkan kampanye anti-Thaksin secara implisit, Yingluck memilih mempertahankan dia. Hal itu menjadi salah satu bukti komitmennya untuk mewujudkan rekonsiliasi nasional.
BANGKOK - Setelah resmi diangkat sebagai perdana menteri (PM) Thailand, Yingluck Shinawatra, 44, berhasil membentuk kabinet. Kemarin (10/8) Raja
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza