Rekonsiliasi, Yingluck Pertahankan KSAD
Kamis, 11 Agustus 2011 – 23:21 WIB
Yuthasak menggarisbawahi bahwa rekonsiliasi menjadi agenda kabinet Yingluck. Thaksin juga menghendaki itu. Sebelum pelantikan kabinet, orang nomor satu Puea Thai Party (PTP) itu mendapat pesan agar membina hubungan baik dengan militer. Setelah kudeta damai pada 2006, partai Thaksin dan PTP selaku partai pengganti selalu berkonflik dengan militer.
"Saya juga yakin, di bawah pemerintahan Yingluck, hubungan militer dan PTP akan membaik," tandas Yuthasak. Tapi, dia juga berharap, militer punya niat sama untuk berbaikan. Dengan begitu, militer tidak perlu mengkudeta ibu satu putra tersebut, seperti yang mereka lakukan terhadap Thaksin di masa lalu.
Selain dipenuhi politisi dari partainya, kabinet Yingluck terdiri dari empat tokoh dari para mitra koalisi enam partai yang dibentuknya. Selain itu, ada empat tokoh luar. Loyalis Thaksin juga masuk dalam kabinet itu. Misalnya, Menhan Yuthasak adalah wakil menhan saat pemerintahan Thaksin.
Untuk memperkokoh ekonomi dalam negeri, Yingluck menunjuk Thirachai Phuvanatnaranubala sebagai menteri keuangan (menkeu). Eks sekjen Securities and Exchange Commission Thailand (semacam Bapepam) itu juga pernah menjabat chairman ASEAN Capital Markets Forum. Sebelumnya, dia juga berpengalaman di sektor perbankan saat menjabat sebagai wakil gubernur Bank Thailand (bank sentral Thailand).
BANGKOK - Setelah resmi diangkat sebagai perdana menteri (PM) Thailand, Yingluck Shinawatra, 44, berhasil membentuk kabinet. Kemarin (10/8) Raja
BERITA TERKAIT
- Kemlu RI Berharap PM Israel Benjamin Netanyahu Segera Ditangkap
- Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
- Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
- Gaza Menderita, Otoritas Palestina Tolak Rencana Israel Terkait Penyaluran Bantuan
- Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer