Rekonstruksi di Polsek Sijunjung Tertutup
Selasa, 31 Januari 2012 – 12:41 WIB

Rekonstruksi di Polsek Sijunjung Tertutup
PADANG - Mabes Polri kembali menurunkan tim ke Mapolsek Sijunjung untuk menyelidiki dugaan unsur pidana dalam kasus tewasnya dua tahanan Faisal (14), dan Budri M Zen (17), di sel Mapolsek tersebut. Sebelumnya, seorang anggota polisi memakai rompi bertuliskan "Unit Olah TKP", terlebih dahulu masuk membawa sebuah buntilan sarung. Diduga barang bukti tewasnya Faisal,14, dan Budri M Zen,17.
Pantauan Padang Ekspres (JPNN Grup), tim yang terdiri dari unsur Inspektorat Pengawasan Umum (Irwasum), Bareskrim dan Dit Propam Mabes Polri itu, datang sekitar pukul 14.30 WIB. Jumlah mereka yang datang bersama aparat dari Polda Sumbar sekitar 10 orang. Menumpangi sekitar enam mobil.
Baca Juga:
Sesampainya di sana, mereka langsung memasuki kantor Mapolsek. Namun, wartawan yang ingin meliput bagaimana jalannya rekonstruksi dilarang turut serta masuk, sehingga tidak diketahui apa saja aktivitas tim di dalam. Pintu masuk dijaga beberapa anggota polisi.
Baca Juga:
PADANG - Mabes Polri kembali menurunkan tim ke Mapolsek Sijunjung untuk menyelidiki dugaan unsur pidana dalam kasus tewasnya dua tahanan Faisal (14),
BERITA TERKAIT
- Seusai Bunuh Kekasihnya, Pria di Serang Mutilasi Korban, Motif Terungkap
- Usut Dugaan Pelecehan Oknum Dokter di Malang, Polisi Kumpulkan Alat Bukti
- Pria Tak Dikenal Nekat Ancam Warga dengan Panah di Kelapa Gading
- Karyawan Dealer Motor di Bandung Dirampok, Rp 20 Juta Digasak Pelaku
- Pengakuan Guru Ngaji Cabuli Santri di Tulungagung Bikin Naik Pitam
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka