Rekor Menang Manchester City Masih Kalah dari Bayern

jpnn.com, SWANSEA - Sejak ditahan Everton 1-1 di pekan ke-2 Premier League, 22 Agustus lalu, Manchester City melaju dengan 15 kemenangan beruntun.
City mengoleksi kemenangan ke-15, Kamis (14/12) dini hari, saat menang 4-0 di markas Swansea City.
Tim asuhan Pep Guardiola itu pun kini mematahkan rekor 14 kemenangan beruntun Arsenal yang dibuat pada Februari-Agustus 2002.
BBC merangkum, kini City berjarak empat kemenangan lagi untuk menyamai rekor kemenangan beruntun di liga papan atas Eropa, yakni milik Bayern Muenchen.
Raksasa Bundesliga itu membukukan 19 kemenangan berturut-turut hingga Maret 2014.
Di bawah Bayern, masih ada Inter Milan (17 kemenangan hingga Februari 2007), Real Madrid (16 kemenangan hingga September 2016) dan Barcelona (16 kemenangan hingga Februari 2011). (adk/jpnn)
Manchester City masih kalah dari Barcelona, Real Madrid, Inter Milan dan Bayern Muenchen dalam urusan kemenangan beruntun.
Redaktur & Reporter : Adek
- Bayern Vs Inter Milan 1-2: Martinez Melihat Penderitaan
- Live Streaming Bayern Muenchen Vs Inter Milan, Mungkin Hujan Gol
- Kevin De Bruyne Berpisah dengan Manchester City di Akhir Musim Ini
- Pengabdian 10 Tahun Kevin de Bruyne di Manchester City Berakhir
- Cedera Pergelangan Kaki, Erling Haaland Bakal Absen Memperkuat Manchester City
- Bayern Muenchen Memperpanjang Kontrak Joshua Kimmich