Rekrutmen Guru PPPK, Ini Usulan Ketum Forum Guru Honorer Bersertifikasi

Rekrutmen Guru PPPK, Ini Usulan Ketum Forum Guru Honorer Bersertifikasi
Ilustrasi guru honorer sedang mengajar. Foto: Istimewa for JPNN.com

Kualitas guru bukan hanya dilihat dari yang lulus tes PPPK tetapi juga soft skill-nya.

Kemampuan soft skill para guru honorer dikembangkan melalui pengabdian dan pengalaman guru honorer.

Selain itu ada juga di antara mereka yang sudah mengikuti proses sertifikasi guru dalam jabatan/prajabatan. 

"Sampai kapan negara ini hanya fokus pada penyelenggaraaan seleksi aparatur sipil negara (ASN) untuk menyelesaikan kekosongan guru ASN (PNS dan PPPK)."

"Tetapi pemerintah melupakan pengabdian para guru honorer yang sudah bertahun-tahun mengisi kekosongan guru PNS," sambungnya.

Rizki mengatakan, guru honorer ingin melaksanakan tugas sebagai pendidik profesional dengan tenang atas kejelasan statusnya tanpa cemas memikirkan tahun depan harus siap-siap cari sekolah lain jika ada ASN yang ditempatkan di sekolahnya.

"Pemerintah bukan hanya mampu melakukan seleksi, tetapi jika ada pilihan untuk mengapresiasi guru honorer berupa afirmasi, kenapa tidak diberikan pilihan tersebut," pungkas Rizki Safari Rakhmat. (esy/jpnn)

 

Ketum forum guru honorer bersertifikasi sekolah negeri menyampaikan aspirasi terkait rekrutmen satu juta guru PPPK 2021.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News