Rekrutmen PPPK 2024 Ada Sistem Paruh Waktu? Ini Bocorannya
jpnn.com, JAKARTA - Rekrutmen PPPK 2024 sampai saat ini belum diketahui kapan digelar.
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Abdulla Azwar Anas hanya memberikan ancar-ancarnya pada Juni-Juli 2024.
Banyak honorer yang menduga belum adanya jadwal rekrutmen PPPK 2024 lantaran menunggu regulasi untuk pemberlakuan sistem PPPK paruh waktu dan penuh waktu.
"Ini kawan-kawan mempertanyakan apakah rekrutmen PPPK 2024 sudah ada sistem paruh waktunya untuk mengakomodasi semua honorer agar bisa selesai sampai Desember 2024," kata Dewan Pembina Forum Honorer K2 Tenaga Teknis Administrasi Nurbaitih kepada JPNN.com, Kamis (27/6).
Sementara itu, sejumlah kepala daerah memberikan sinyal bahwa rekrutmen pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) tahun ini tidak ada sistem paruh waktu.
Artinya, formasi yang diajukan semunya adalah PPPK penuh waktu.
Menurut Penjabat Bupati Kudus M Hasan Chabibie, sampai saat ini belum ada petunjuk dari pusat untuk pengadaan PPPK paruh waktu dan penuh waktu.
Di Kabupaten Kudus, usulan kebutuhan CASN 2024 terbanyak untuk PPPK, bahkan yang diprioritaskan adalah guru dan tenaga kependidikan (tendik) baik penjaga sekolah, operator, dan lainnya.
Rekrutmen PPPK 2024 ada sistem paruh waktu? Sejumlah kepala daerah kasi bocorannya
- Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer
- Menkeu Bilang Tugas Guru Sangat Berat, Mendikdasmen Bicara Sertifikasi PNS, PPPK, Honorer
- Honorer Peserta Seleksi PPPK 2024 Sudah Mendapat Pembekalan Kepegawaian, Keren nih
- 5 Berita Terpopuler: Hari Guru Nasional, Mendikdasmen Beri 3 Kado, soal Tunjangan ASN dan Honorer Terungkap
- Guru Honorer Supriyani Divonis Bebas, Menunggu Pengumuman Kelulusan PPPK 2024
- Guru Honorer Supriyani Divonis Bebas, Baju Seragam SD dan Sapu Ijuk Dikembalikan