Rektor Sebut STIPAN Jadi Ruang Megawati untuk Memajukan SDM Papua
jpnn.com, JAKARTA - Sekolah Tinggi Ilmu Pemerintahan Abdi Negara (STIPAN) menggelar kuliah umum bertajuk Wawasan Kebangsaan dengan menghadirkan Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto.
Hasto hadir ke kampus STIPAN di Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (9/10), sekitar pukul 14.00 WIB didampingi Ketua DPP Bidang Ideologi dan Kaderisasi PDIP Djarot Syaiful Hidayat.
Rektor STIPAN Soni Sumarsono, Direktur Program Pascasarjana STIPAN Rajanner Simarmata, Kaprodi Program Pascasarjana STIPAN Marisa Permatasari, menjadi figur yang menyambut kehadiran Hasto. Ratusan mahasiswa dari STIPAN juga terpantau menyambut kehadiran Hasto, bahkan ada penyambutan dengan tarian asal Papua.
Hasto bersama rombongan kemudian memasuki ruangan acara. Kegiatan dimulai dengan menyanyikam Indonesia Raya tiga stanza.
Soni selanjutnya menyampaikan sambutan pembuka, dengan menyinggung soal mahasiswa STIPAN saat ini mayoritas berasal dari Papua.
Eks Direktur Jenderal Otonomi Daerah (Dirjen Otda) Kementerian Dalam Negeri itu mengatakan banyaknya mahasiswa dari Papua tidak lepas dari keinginan Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri untuk memajukan sumber daya manusia (SDM) wilayah Timur Indonesia itu.
Awalnya, Soni mengatakan Papua menjadi daerah dengan persoalan SDM karena anak-anak dari pulau di Timur Indonesia itu sulit bersekolah sampai jenjang tertinggi.
Namun, katanya, anak-anak dari Bumi Cenderawasih punya keinginan mengenyam pendidikan sampai jenjang universitas.
Megawati menjadi sosok yang menyarankan STIPAN bisa menaruh soal berwawasan kebangsaan dalam visi kampus.
- Suket Dipalsukan Cawagub Papua, Pria ini buat Surat Terbuka untuk Presiden Prabowo
- Dibilang Abal-Abal, UIPM Justru Pelopor Kampus Virtual Menggunakan Second Life
- Agung Wicaksono Tawarkan 3 Pilar Utama untuk Wujudkan Visi 'ITB 2030'
- Anggaran Gaji 2.300 CPNS-PPPK 2024 Daerah Ini Belum Masuk RAPBD, Waduh!
- Berdemonstrasi di Kedubes AS, Aktivis Tolak Campur Tangan Asing dalam PSN dan Urusan Papua
- Laurenzus Kadepa, Wakil Rakyat Progresif Revolusioner yang Dirindukan Rakyat