Rektor Unhalu Mengaku Tak Pernah Usulkan Lab MIPA

Rektor Unhalu Mengaku Tak Pernah Usulkan Lab MIPA
Rektor Unhalu Mengaku Tak Pernah Usulkan Lab MIPA
JAKARTA - Rektor Universitas Haluoleo (Unhalu), Usman Rianse mengaku tidak pernah mengusulkan pengadaan laboratorium fakultas MIPA Unhalu senilai Rp45 miliar. Usman Rianse menegaskan pihaknya justru menolak ketika anggaran itu dialokasikan ke Unhalu.

"Subtansi pertanyaan itu adalah seputar penolakan saya terhadap anggaran (Lab MIPA) itu. Jadi kenapa saya menolak anggaran itu? Saya katakan karena kami tidak pernah mengusulkan soal pengadaan lab MIPA itu," tegas Usman Rianse usai diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Angelina Sondakh dalam kasus dugaan suap pembahasan anggaran Kemendiknas dan Kemenpora, di Jakarat, Senin (25/6).

Ditambahkan, Unhalu mengusulkan 10 paket kepada Dikti, namun dalam usulan itu tidak terdapat soal fakultas MIPA. Sehingga, dianggap sebagai sesuatu kekeliruan.

"Saya sebagai akademisi melihat ini sebagai kesalahan manusiawi. Apa itu salah ketik atau bagaimana, karena kita tidak punya data pendukung soal MIPA," jelasnya.

JAKARTA - Rektor Universitas Haluoleo (Unhalu), Usman Rianse mengaku tidak pernah mengusulkan pengadaan laboratorium fakultas MIPA Unhalu senilai

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News