Relawan Master C19 Portal Kiai Ma’ruf Amin Agresif Door to Door
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Dewan Pembina Master C19 Portal KH Ma’ruf Amin (KMA) Ahmad Syauqi mengatakan, pihaknya sudah mulai melakukan strategi door to door ke masyarakat.
“Program dan gagasan paslon 01 harus disampaikan langsung kepada masyarakat. Kelompok relawan harus mengunjungi masyarakat langsung. Nantinya semua tetap dalam koordinasi dengan kami,” kata pria yang karib disapa Gus Oqi itu, Minggu (10/2).
Master C19 Portal KMA sendiri merupakan konsolidator relawan Calon Presiden dan Wakil Presiden Joko Widodo-KH Ma’ruf Amin.
Anggota Master C19 Portal KMA pun sangat banyak dan tersebar merata.
Mereka bertugas menyampaikan beragam program Jokowi-Kiai Ma’ruf untuk lima tahun ke depan.
Master C19 Portal KMA juga rutin melakukan pertemuan dengan para kelompok relawan.
“Katakan kepada masyarakat bahwa memilik pemimpin adalah jihad. Sebab, ini untuk membangun Indonesia yang lebih maju,” terang Gus Oqi.
Dia menambahka, status administrasi relawan juga diberesi. Para relawan diminta melakukan registrasi keanggotaan melalui kanal Master C19 Portal KMA.
Ketua Dewan Pembina Master C19 Portal KH Ma’ruf Amin (KMA) Ahmad Syauqi mengatakan, pihaknya sudah mulai melakukan strategi door to door ke masyarakat.
- Kiai Ma'ruf: PKB Konsisten Memperjuangkan Nilai-Nilai Keberagaman
- Pilgub Jatim: Kiai Ma'ruf Amin Serukan Pemilih PKB Menangkan Luluk-Lukman
- Kiai Ma'ruf Mengajak Kader PKB Memenangkan Luluk-Lukman di Pilkada Jatim 2024
- Wapres Ma’ruf Amin Adakan Halalbihalal Idulfitri 1445 H, Sejumlah Menteri Hadir
- Kiai Ma'ruf Sepatutnya Memberi Teguran Terakhir Lagi Keras kepada Presiden Jokowi
- Wapres: Natal Mengajarkan Tentang Cinta, Perdamaian dan Pengharapan