Relawan PETA Cilacap Dukung Airlangga di Pilpres 2024

jpnn.com, CILACAP - Relawan Petani untuk Airlangga (PETA) di Cilacap menggelar aksi dukungan untuk Airlangga Hartarto, agar maju di Pilpres 2024.
Pembina Relawan Partai Golkar Dito Ganinduto mengatakan, kegiatan deklarasi ini akan berlangsung di Cilacap, hingga Selasa (8/3) besok.
Dito berharap, dengan adanya deklarasi PETA Cilacap ini, akan semakin memajukan kesejahteraan para petani di daerah Cilacap.
Dalam kegiatan itu, relawan PETA juga membagikan ribuan bibit jagung dan padi untuk para Relawan PETA, agar bisa menstimulasi produksi pertanian mereka.
Kordinator Kabupaten PETA Cilacap, Bambang mengatakan sejauh ini total relawan PETA Cilacap telah mencapai 1.000.
"Pengukuhan ini dibagi pada tiga tempat, yaitu Nusawungu, Maos, dan Karangpucung," serunya.
Namun, karena kondisi masih pandemi, maka koordinator relawan membatasi relawan yang hadir.
"Relawan PETA ini, mendeklarasikan diri untuk mendukung Bapak Airlangga Hartarto untuk menjadi Presiden pada pemilu 2024 mendatang," serunya.(chi/jpnn)
Relawan Petani untuk Airlangga (PETA) di Cilacap menggelar aksi dukungan untuk Airlangga Hartarto, agar maju di Pilpres 2024.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Kawanan Gajah Liar Merusak 7 Rumah Warga di Lampung Barat
- Cerita Presiden Prabowo Punya Tim Pertanian Hebat, Apresiasi Kinerja Kementan
- Dukung Program Prabowo, APROPI Berkomitmen Turunkan Harga Pestisida untuk Petani
- Prabowo Apresiasi Kinerja Bulog di Panen Raya 2025
- Panen Raya Serentak Bersama Presiden, Gubernur Herman Deru Salurkan Bantuan Simbolis Kepada Kelompok Tani
- Bulog Cetak Penyerapan Gabah Petani Capai 725.000 Ton, Rekor Tertinggi 10 Tahun Terakhir