Rem Blong, Truk Kontainer Tabrak GT Cikarang Barat 3
jpnn.com, CIKARANG - Truk kontainer dengan nomor polisi B-9324 menabrak pembatas gerbang Tol Cikarang Barat 3, Kabupaten Bekasi, Rabu (27/9) sore.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Hanya saja, satu loket terpaksa ditutup.
“Untuk korban nihil, hanya ada kerugian material rambu GTO roboh dan bullnose rusak,” ujar Humas Jasa Marga cabang Tol Jakarta-Cikampek, Handoyono kepada GoBekasi.
Sebab truk tersebut menabrak pembatas rambu GTO di posisi bagian kiri kendaraan.
Truk tersebut merangsak naik ke pembatas dan hampir menabrak loket dalam posisi miring ke kiri sekira 15 derajat. Bagian depan truk mengalami kerusakan.
Polisi Jalan Raya (PJR) datang dan langsung mensterilkan lokasi tempat kejadian perkara. (kub/gob)
Truk tersebut merangsak naik ke pembatas dan hampir menabrak loket dalam posisi miring ke kiri sekira 15 derajat.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Sopir Truk Kontainer Penabrak 16 Pengendara di Tangerang Jadi Tersangka
- Pengobatan Korban Tabrak Lari Truk Kontainer di Tangerang Dijamin Jasa Raharja
- Detik-Detik Truk Kontainer Tabrak Belasan Kendaraan di Tangerang, Sopir Diamuk Massa
- Heboh Truk Kontainer Tabrak Banyak Pengendara di Tangerang, Ini Kata Polisi
- Bea Cukai Tindak Jutaan Batang Rokok Ilegal di Kendari
- Truk Kontainer Kecelakaan di Tol JORR Cakung, Sopir Tewas