Remaja Ini Lakukan Perbuatan Tak Terpuji di Masjid

jpnn.com - jpnn.com - Seorang remaja berumur 16 tahun yang diduga hendak melakukan aksi pencurian di Masjid Ihya Ulumuddin di Jalan Pembangunan 1, Kelurahan Belitung Selatan, RT 17, Banjarmasin Barat diamankan, Rabu (1/2).
Remaja yang berinisial MF (16) ini ketahuan oleh warga sekitar karena berusaha mengambil celengan yang berada di masjid tersebut.
Dia akhirnya langsung dihajar warga sekitar.
Kejadian ini berawal ketika kecurigaan pengurus Masjid Ihya Ulumuddin melihat tirai yang menghalangi antara laki-laki dan perempuan di dalam masjid dalam keadaan tertutup.
Akhirnya dia mencoba mengintai dari luar masjid. Ternyata ada seseorang di dalam masjid.
Sang kaum Rahmuddin (49) mengatakan, yang melihat pertama adalah istrinya.
Ketika itu, istri Rahmuddin terbangun dan melihat dari arah kamarnya yang berada di belakang masjid.
“Ketika istri saya melihat ada yang tidak beres di dalam masjid, dia langsung membangunkan saya, saya pun terkejut, bahwa tirai yang biasa saya buka ketika malam tiba-tiba tertutup, langsung saja saya intai, ternyata ada orang di dalam masjid,” ungkapnya.
Seorang remaja berumur 16 tahun yang diduga hendak melakukan aksi pencurian di Masjid Ihya Ulumuddin di Jalan Pembangunan 1, Kelurahan Belitung Selatan,
- Tega Curi Motor Tetangga, Jianto Akhirnya Ditangkap
- Mencuri 2 Sepeda Motor, Remaja di Ogan Ilir Ditangkap Polisi
- 2 Pencuri Bersenjata Api di Muara Enim Diringkus Tim Trabazz Polsek Gunung Megang
- Pencuri Bertato Ini Apes setelah Aksinya Ketahuan Korban, Begini Ceritanya
- Sangat Berbahaya, Pencurian Avtur Harus Ditindak Tegas!
- 3 Warga Lampung Ditangkap di Serang Lantaran Kasus Ini, Terancam 7 Tahun Penjara