Remaja Pembaharu Ashoka Tawarkan Solusi Kreatif Bagi Masalah Sosial dan Lingkungan

Remaja Pembaharu Ashoka Tawarkan Solusi Kreatif Bagi Masalah Sosial dan Lingkungan
Para kandidat Ashoka Young Changemaker seusai sesi panelis di Jakarta, Jumat (25/4). Foto: source for jpnn.com

“Saya senang sekali bisa berpartisipasi dalam proses panel ini, bertemu dengan orang-orang muda yang memiliki inisitaif besar untuk menjawab permasalahan dan sangat inspiratif,” kata Michelle dalam konferensi pers Ashoka Young Changemaker 2025, Jumat (25/4).

Di sisi lain, menurut Marketing Communication Manager Suzana Radio Network Surabaya Windy Goestiana, inovasi para finalis Ashoka Young Changemaker 2025 telah memberikan jawaban atas atas permasalahan-permasalahan akar rumput yang banyak terjadi di masyarakat luas.

“Ide mereka sangat keren, presentasi para finalis Ahoka Young Changemaker pun setara dengan mahasiswa S1, dan mereka mampu meyakinkan kami bila ide mereka akan sustain dan menjanjikan untuk masa depan indonesia menjadi lebih baik,” kata Windy.

Ashoka Young Changemaker adalah jejaring global orang muda usia 12-20 tahun yang telah menemukan kekuatan mereka untuk membawa perubahan demi kebaikan bersama.

Mereka meluncurkan inisiatif sosial dan membentuk tim yang dipimpin oleh orang muda sebagai solusi nyata terhadap isu di sekitar.

Nantinya, bersama Ashoka dan mitra lainnya, para penggerak muda ini diharapkan mampu memimpin gerakan Everyone a Changemaker (Semua Orang Pembaharu) yang mendukung generasi muda untuk berani bersuara dan berperan aktif di masyarakat. (mcr8/jpnn)

belasan remaja dari pelbagai kota di Indonesia hadir dalam panel Ashoka Young Changemaker 2025 menawarkan solusi kreatif bagi masalah sosial dan lingkungan


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Kenny Kurnia Putra

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News