Remitansi TKI Tahun Ini Diperkirakan Rp 65 Triliun
Minggu, 29 Juli 2012 – 17:42 WIB

Remitansi TKI Tahun Ini Diperkirakan Rp 65 Triliun
JAKARTA - Transaksi pengiriman uang (remitansi) dari Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di luar negeri ke Indonesia (remitansi) sepanjang 2012 ini diperkirakan mencapai angka Rp 65 triliun. Momentum Ramadhan dan menjelang lebaran biasanya terjadi peningkatan remitansi ke daerah-daerah asal TKI.
Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans), Muhaimin Iskandar mengatakan, indikasi meningkatnya remitansi tersebut dapat dilihat dari tingginya transfer uang dari luar negeri ke daerah-daerah asal TKI. “Biasanya setiap bulan Ramadhan dan menjelang lebaran, remitansi dari TKI bakal meningkat tajam. Kenaikannya bisa mencapai 30 persen dibandingan bulan-bulan biasa,“ ungkap Muhaimin di Jakarta, Minggu (29/7).
Baca Juga:
Berdasarkan perkiraaan dari Bank Indonesia (BI) transaksi remitansi non bank bisa menembus Rp 15 triliun tahun 2012. Sementara transaksi remitansi melalui perbankan diperkirakan mencapai Rp 50 triliun.
Menurut Muhaimin, remitansi dari para TKI yang bekerja di luar negeri bisa mencapai Rp 65 triliun pada akhir tahun 2012. "Ini saja data pengiriman yang dilakukan melalui jasa perbankan dan lembaga keuangan non bank. Masih banyak TKI yang dalam pengiriman uangnya menggunakan cara lain seperti titip dengan TKI yang pulang kampung," tambah Muhaimin.
JAKARTA - Transaksi pengiriman uang (remitansi) dari Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di luar negeri ke Indonesia (remitansi) sepanjang 2012 ini diperkirakan
BERITA TERKAIT
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi
- PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Sebagai Energi Alternatif Masa Depan
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital