Rencana Anies Membangun Wasaka International Stadium Bisa Memajukan Kalsel

Rencana Anies Membangun Wasaka International Stadium Bisa Memajukan Kalsel
Anies Baswedan. Foto: Tim Media AMIN

Soal pembiayaan pembangunan stadion, Syahrir meyakini Anies paham karena JIS pun bisa dibangun di Jakarta.

Anies punya prinsip dan komitmen uang rakyat dari pajak harus kembali ke rakyat.

Menurutnya, Anies telah melakukan itu di Jakarta. Uang rakyat dipakai mensubsidi kepentingan umum.

"Model kolaborasi dan kemitraan sebagaimana di Jakarta juga bisa menjadi cara untuk menambah pembiayaan pembangunan Wasaka International Stadium itu," katanya.

"Sepak bola daerah akan maju, animo masyarakat untuk hadir di stadion makin berlipat-lipat. industri sepakbola pun akan terpacu, dan event kelas dunia pun akan mudah terlaksana," kata Acil, panggilan akrab Syahrir Lantoni.

Dia menambahkan dampak berikutnya adalah berkembangnya UMKM daerah.

"UMKM akan dilibatkan, generasi muda dilibatkan, profesional dan pekerja gedung akan dipakai. Anies memegang teguh keberpihakannya pada pribumi, selalu menggunakan narasi rakyat harus menjadi tuan di negeri sendiri," tutur Syahrir. (*/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

Calon presiden Anies Baswedan pengin membangun Wasaka International Stadium di Banjarmasin.


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News