Rencana Biaya Angkutan Haji 2014 Turun

jpnn.com - JAKARTA -- Pemerintah berencana menurunkan biaya angkutan penyelenggaraan ibadah haji 1435/Hijriyah tahun 2014. Besaran penurunan secara umum berkisar US 49 dollar dibanding biaya tahun 2013 lalu.
"Rencana biaya angkutan udara haji tahun 2013 sebesar USD 2.164 USD menjadi USD 2.115 pada tahun 2014 dengan margin sebesar 3 persen," kata Menteri Perhubungan EE Mangindaan saat rapat kerja dengan Komisi VIII, Senin (17/2).
Dikatakan, rencana biaya tersebut sudah dikoordinasikan secara spesifik dan teknis dengan Kementerian Agama. Perhitungannya sendiri didasarkan pada biaya per jamaah yang disampaikan PT Garuda Indonesia tahun 2013, yakni dengan perubahan asumsi harga avtur yang digunakan sebesar usc 95,18 per liter.
Selain itu, juga terjadi kenaikan sewa pesawat sebesar 4 persen dikarenakan musim tahun haji tahun 2014 terjadi pada musim panas. "Apabila harga avtur mengalami perubahan, maka perhitungan biaya operasi pesawat dapat disesuaikan dan terdapat perubahan tarif per jamaah," jelasnya.
Mangindaan menambahkan, rencana biaya itu sudah mempertimbangkan dan menghitung secara keseluruhan biasa direct operating system atau biaya langsung dan indirect operating cost atau biaya tidak langsung.
Pada kesempatan itu juga disampaikan persyaratan pesawat yang akan digunakan untuk angkutan udara haji. Di antaranya pesawat yang dioperasikan minimal produksi tahun 1995 ke atas, kecuali Boeing 747 minimal tahun 1990.
Kemudian pesawat harus memenuhi standar kelaikan udara sesuai dengan peraturan penerbangan sipil negara asal pesawat didaftar. Ini dibuktikan dengan surat kelaikan udara dan bukti perawatan berkala.
"Perusahaan penerbangan menyampaikan data pesawat udara dan dokumen penyewaan pesawat udara sesuai jenis dan kapasitas udara dari negara asal pesawat disewa," tandasnya. (fat/jpnn)
JAKARTA -- Pemerintah berencana menurunkan biaya angkutan penyelenggaraan ibadah haji 1435/Hijriyah tahun 2014. Besaran penurunan secara umum berkisar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap