Rendy Kjaernet Akhirnya Mengakui Hubungannya dengan Syahnaz Sadiqah

jpnn.com, JAKARTA - Aktor Rendy Kjaernett akhirnya mengaku memiliki hubungan spesial dengan Syahnaz Sadiqah.
Dia pun menyadari bahwa hubungan gelapnya dengan istri Jeje Govinda itu adalah salah.
Rendy, bahkan sempat ingin menyelesaikan hubungannya dengan adik Raffi Ahmad, itu.
Namun, dia merasa hal itu sudah terlambat dan tidak bisa keluar dari hubungan tersebut.
Rendy lantas mengibaratkan hubungannya itu seperti drag race yang di tengah jalan bertemu tembok penghalang.
"Mau tarik rem tangan nanti mobilnya enggak stabil, lo biarin mobil lo nabrak," ujar Rendy Kjaernett, dikutip dari podcast Curhat Bang Denny Sumargo di YouTube.
Bapak tiga anak itu mengatakan awalnya hanya menganggap Syahnaz Sadiqah, sebagai teman curhat.
Namun, dia merasa nyaman bersama Syahnaz, sehingga menimbulkan benih-benih cinta di antara keduanya.
Aktor Rendy Kjaernett akhirnya mengaku memiliki hubungan spesial dengan Syahnaz Sadiqah.
- Sempat Dituding Selingkuh dari Tengku Dewi, Andrew Andika Yakin Bisa Setia
- Ridwan Kamil Buka Suara soal Perselingkuhan dan Punya Anak
- Sidang Etik Brigadir Ade Kurniawan Ditunda, Batas Waktu Belum Ditentukan
- Ini Lho Pelaku Pemerasan Modus Kencan Online di Priok, Awalnya Korban Diajak ke Indekos, Terjadilah
- Diduga Selingkuh dengan Anggota DPRD Malut, Wakapolres Kompol S Dicopot
- Heboh Oknum Anggota DPRD Malut Diduga Selingkuh dengan Wakapolres, Alamak